Monday, October 4, 2010

Apa Yang Terjadi....?????

     Masyarakat Indonesia terkenal oleh bangsa lain sebagai masyarakat yang selalu menjunjung tinggi adat ketimuran yang dicerminkan dalam sikap ramah, sopan santun dan menjunjung tinggi azaz demokrasi. Itu semua di wujudkan dalam kehidupan sehari-hari kita. Bapak Proklamator kita Bung Karno dan Bung Hatta selalu menanamkan sifat persatuan dan kesatuan sesama bangsa Indonesia.Bhinneka Tunggal Ika yang mempunyai arti Berbeda-Beda tetap satu jua, yaitu Bangsa Indonesia.Hal ini mempunyai maksud bahwa walaupun bangsa ini terdiri dari berbagai macam suku,bahasa,dan adat isitiadat yang berbeda,namun kita adalah bangsa Indonesia.
     Namun Jika kita membaca surat kabar dan menonton di televisi ataupun mendengarkan  di radio beberapa hari ini, hati kita tentu akan miris atau bahkan tidak percaya menyaksikan apa yang sedang terjadi pada masyarakat kita.Seakan ada sesuatu yang hilang dari segelintir  masyarakat kita.Pertikaian, permusuhan,perselisihan dan masih banyak lagi sebutannya walaupun bagaimana pun bentuknya.Kenapa semua itu sekarang harus diselesaikan dengan satu kata yaitu "Kekerasan".Kenapa kita begitu mudah di provokasi dan terprovokasi? Kenapa setiap masalah harus diselesaikan dengan otot dan kekuatan?Bukankah masih banyak cara yang dapat di tempuh untuk menyelesaikan suatu masalah tanpa harus menggunakan kekuatan otot dan fisik. Apakah kita tidak bisa berbesar hati menerima perbedaan yang ada di sekeliling kita.Kemana hilangnya adat ketimuran kita yang terkenal santun dan ramah,kemana perginya semangat persatuan kesatuan yang telah ditanamkan pendahulu-pendahulu kita atau kemana hilangnya semangat  Sumpah Pemuda,bahkan  kemana juga perginya makna Bhinneka Tunggal Ika.Harus sampai kapan ini akan terjadi. Harus berapa nyawa lagi yang  akan hilang sia-sia.Tidakkah nurani kita terketuk melihat air mata isteri yang kehilangan kepala keluarga pencari nafkah baginya dan anak-anaknya,tegakah kita jika melihat raungan anak-anak kecil yang masih butuh kasih sayang seorang ayah,menangis sedu sedan sambil bertanya kepada ibunya, kemana ayah yang tak pernah kembali pulang sehabis mencari nafkah.
     Apa Yang Sesungguhnya Terjadi, tiada yang tahu.Rahasia apa yang tersimpan di balik semua yang terjadi hanya "Pemilik Kehidupan" lah yang mengerti.
Ya Allah.....
Kami hanyalah hamba-Mu yang lemah dan tidak berdaya,,,
Damaikanlah negeri kami,,,
Jangan engkau angkat rasa kasih sayang dan kelembutan dalam hati kami,,,
Biarkan rasa itu tetap bersemayam dalam hati kami dan bimbing serta peliharalah kami,,
Jangan biarkan kami terpedaya oleh hawa nafsu kami,,,
Amin...Amin...Amin,,, Allahuma Amin..

No comments:

Post a Comment